Bagi siswa/siswi dan rekan-rekan guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) yang memerlukan pembahasan solusi soal Ujian Praktik Kejuruan (UPK) Uji Kompetensi Keahlian (UKK) Paket 2 Tahun 2018 tentang merancang bangun dan mengkonfigurasi sebuah topologi jaringan Wide Area Network (WAN), dapat menggunakan tutorial berikut:
Topologi jaringan pada soal UPK UKK paket 2 tahun 2018 ini terdiri dari 3 (tiga) router dan 3 (tiga) client, seperti terlihat pada gambar berikut:
Pembahasan solusi soal paket ini disimulasikan menggunakan Mikrotik sebagai router dan Windows 10 sebagai sistem operasi client. Berdasarkan ketentuan pada soal terdapat implementasi dua jenis routing berbeda pada topologi jaringan yaitu routing static dan dynamic dimana pada pembahasan solusi ini menggunakan routing protocol Open Shortest Path First (OSPF) single area (backbone). Selain itu pada soal juga ditentukan Personal Computer (PC) Client menerapkan alokasi pengalamatan baik statik maupun dinamis menggunakan Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP), seperti terlihat pada gambar berikut:
File pembahasan dalam format PDF dapat juga diunduh melalui situs Slideshare atau Google Drive. Apabila ada pertanyaan terkait pembahasan ini, jangan segan untuk menghubungi saya melalui email di admin[at]iputuhariyadi.net atau mengomentari posting ini. Semoga bermanfaat. Terimakasih.
makasih pa ini sangat bermanfaat untuk referensi kami
Untuk client bisa ga pake win 7
Bisa menggunakan Windows 7 juga. Konsep dan caranya sama.
Gan kok ngeping dari pc yg tengah gk bisa ya.?? kalo dari pc yg samping dua duanya bisa ngeping. Pc yg dri tengah aja gak bisa. Gmna solusinya gan..??
Mohon diverifikasi kembali pengalamatan IP dan default gatewaynya di PC tengah (B), apakah sudah benar? Jika sudah benar maka coba lakukan ping dari PC tengah (B) ke alamat IP dari router B yaitu 192.168.2.1. Jika telah berhasil maka selanjutnya coba lakukan verifikasi isi tabel routing di masing-masing router A, B dan C dengan mengeksekusi perintah “ip route print”. Mohon dicek apakah semua alamat subnet yg tidak terhubung langsung dengan router tersebut telah tertera pada masing-masing tabel routing dari router? Jika sudah tertera, seharusnya sudah tidak masalah. Namun jika belum, mohon diperlihatkan screenshot tabel routing di router A, B dan C. Semoga membantu. Terimakasih.