Software Defined Networking (SDN) Controller Network Management

Kelompok Studi Network Community (NETCOM) Universitas Bumigora mengadakan Charity Webinar tentang “Software Defined Networking (SDN) Controller Network Management” pada hari Selasa, 28 Desember 2021, jam 09:00-12:00 WITA melalui Google Meet. Webinar ini dilaksanakan untuk menggalang dana yang akan disumbangkan kepada korban banjir di Nusa Tenggara Barat (NTB). Terdapat 54 (lima puluh empat) peserta yang mengikuti webinar ini dan berasal dari berbagai daerah di Indonesia, antara lain Padang, Riau, Bengkulu, Jakarta, Bekasi, Bogor, Jogja, Surabaya, Labuan Bajo, Alor dan Sorong, Papua serta dari lokal NTB.

Total dana yang terkumpul dari donasi peserta adalah sebesar Rp. 1.600.000. Dana tersebut telah didonasikan melalui Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Nusa Tenggara Barat. Terlampir bukti kuitansi penyetoran dana tersebut.

 

Terimakasih kepada seluruh peserta webinar yang telah berkenan berdonasi dan rekan-rekan dari NETCOM atas bantuan dan kerjasamanya dalam mensukseskan acara ini. Selain itu terimakasih pula untuk Arinanta Media yang telah mensponsori webinar ini dengan memberikan doorprize berupa free akses CanvaPro selama setahun bagi 5 (lima) peserta terpilih. Peserta yang beruntung memperoleh doorprize tersebut adalah:

  1. M. Dwiyanto Tobi Sogen dari SMKN 3 SORONG, Papua.
  2. M. Rosyidi Djou dari Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil, Alor, Nusa Tenggara Timur.
  3. Muhammad Sari Rizki dari SMKN 1 Dompu.
  4. Ferry Ardiansyah dari Universitas Narotama Surabaya.
  5. I Made Bayu Chaesariada Wiryawan dari Rumah Sakit Propinsi NTB.

Adapun materi yang dibahas pada webinar tersebut meliputi:

  1. Pengenalan Software Defined Networking (SDN).
  2. Konfigurasi SDN Controller pada Cisco Packet Tracer.
  3. Topology Discovery menggunakan SDN Controller.
  4. Pengumpulan Informasi menggunakan SDN Controller.
  5. Konfigurasi Jaringan menggunakan SDN Controller.
  6. Implementasi REST API dengan SDN Controller dengan studi kasus mengambil informasi Network Issues dan mengirimkannya ke Telegram & Cisco Webex.

Setelah mengikuti webinar ini, setiap peserta diharapkan dapat memperoleh wawasan dan pengetahuan terkait SDN dan konfigurasinya pada Cisco Packet Tracer serta mengembangkan aplikasi SDN menggunakan Python. Modul yang digunakan pada charity webinar tersebut adalah sebagai berikut:

Bagi rekan-rekan yang tertarik mempelajari materi pada webinar tersebut maka dapat mengunduh modul dan file-file pendukung pembelajaran lainnya melalui GitHub pada alamat https://github.com/iputuhariyadi/sdn. Silakan mengujicoba materi yang terdapat pada modul tersebut menggunakan Cisco Packet Tracer 8.x yang dapat diunduh di situs Cisco Networking Academy atau SkillsForAll.com. Untuk mendukung eksplorasi materi tersebut, rekan-rekan juga dapat menyimak rekaman webinar yang dapat diakses di Youtube.

Apabila terdapat kendala ketika mengujicoba, silakan menyampaikan dengan mengomentari posting ini atau mengirimkan melalui email di admin[at]iputuhariyadi.net. Semoga bermanfaat. Terimakasih.

0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.